Asesmen Nasional SMP IT Darul Abror
Pelaksanaan ANBK 2023 di SMP IT Darul Abror merupakan kali ketiga bagi sekolah ini. Di tahun pertama pelaksanaan ANBK dilakukan secara semi online dan ditahun kedua dan ketiga pelaksanaan dilakukan secara mandiri menggunakan sistem online. Pelaksanaan ANBK ini hanya diperuntukkan untuk kelas 8 di awal tahun ajaran baru. Sekolah kami memfasilitasi dan mempersiapkan ANBK ini dengan sangat serius dimulai dari sebelum, saat dan setelah pelaksanaan ANBK sangat kami perhatikan. Sebelum pelaksanaan ANBK setiap tahunnya kami mengadakan rapat dan menentukan kepanitiaan serta tim guru untuk menyiapkan pembekalan secara khusus selama kurang lebih 1 bulan diluar jam pelajaran untuk anak-anak kelas 8 yang nantinya akan menjadi perwakilan peserta ANBK. Pembekalan yang dibahas berupa hal-hal yang di evaluasi pada ANBK yakni Literasi, Numerasi, Survey Karakter dan Survey Lingkungan Belajar. Selain menyiapkan peserta didik kelas 8, guru-guru yang ditunjuk sebagai panitia terutama proctor dan teknisi mulai menyiapkan perangkat yang akan mendukung suksesnya ANBK di sekolah kami. Saat pelaksanaan ANBK 2023 di tanggal 11 – 12 September ini ada yang berbeda dari tahun sebelumnya, karena di tahun ini pelaksanaan ANBK di sekolah kami dilaksanakan 2 sesi saja berbeda dengan tahun sebelumnya yakni 3 sesi. Setelah selesai tinggal menunggu Rapot Hasil ANBK dari Kemendikbud.
ANBK (Asesmen Nasional Berbasis Komputer) sudah memasuki tahun ketiga sebagai alat evaluasi untuk mengetahui berbagai macam aspek yang terdapat dalam sebuah lembaga sekolah baik negeri maupun swasta yang dilaksanakan hampir di seluruh Indonesia dan juga sekolah Indonesia yang terdapat di beberapa Negara. Aspek yang dinilai dari ANBK ini adalah kemampuan literasi, numerasi peserta didik, juga survey lingkungan belajar serta survey karakter pada peserta didik.
Tujuan dari adanya Asesmen Nasional ini untuk mengukur kompetensi dasar dan kompetensi khusus pada peserta didik. Selain itu hasil dari Asesmen ini berguna untuk memantau perkembangan mutu pendidikan di Indonesia dari waktu ke waktu. Sebab, Asesmen Nasional ini memberikan gambaran karakteristik esensial paling efektif dari satuan pendidikan untuk mencapai tujuan tersebut.
Hasil dari Asesmen Nasional di Satuan Pendidikan SMP IT Darul Abror mengalami peningkatan yang sangat signifikan di tahun 2022. Hal ini terjadi karena pada saat ANBK 2021 Kemampuan Numerasi peserta didik kami persentasenya di bawah rata-rata sementara di tahun 2022 sekolah kami mengalami peningkatan drastis pada kemampuan Numerasi. Hal ini menjadi perhatian khusus dari Kemendikbud sehingga SMP IT Darul Abror mendapatkan Penghargaan dari Kemendikbud sebagai Sekolah Berkemajuan. Semoga di Asesmen Nasional 2023 ini dan seterusnya bisa mengalami peningkatan lagi dan mempertahankan yang sudah sangat baik.